Genangan Air di Jl. Proklamasi, Kampung Cikeong |
CIKEONG. Derasnya hujan telah menyebabkan hal lumrah di beberapa ruas jalan di Kota Sukabumi. Seperti terjadi di Jl Proklamasi Cikeong.
Akibat penumpukan sampah di gorong-gorong selokan pinggir jalan, air tumpah menggenangi hingga ke tengah jalan.
" Ini biasa terjadi, setiap hujan turun." Kata salah seorang warga Cikeong kepada Sukabumi Discovery. " Warga selalu membersihkan sampah-sampah dari selokan ini, namun hija hujan turun lagi sampah dari sebelah utara kampung ini terbawa lagi ke sini." Lanjutnya.
" Ya, akibatnya begini, air selalu menggenangi jalanan."
Genangan air ini memang agak sedikit mengganggu pengguna jalan. Namun hal yang harus lebih diperhatikan adalah jalan menjadi cepat rusak karena kikisan air. (Dr-sukabumidiscovery)
Dikirimkan Lewat BlackberryMail
Posting Komentar untuk "GENANGAN AIR DI JALAN"